VOKASI UNAIR

Keseruan di Balik Kegiatan PKKMB UNAIR 2023

PKKMB UNAIR 2023/dokumen istimewa

VOKASI – PKKMB UNAIR 2023 diselenggarakan dengan seru dan tentunya menyenangkan.

Pada kegiatan pengukuhan mahasiswa baru Universitas Airlangga yang dilaksanakan pada hari Rabu (16/8). Kegiatan ini diadakan di Airlangga Convention Center. Di sana, mahasiswa baru akan mengikuti kegiatan Pengenalan Kegiatan Kehidupan Mahasiswa Baru (PKKMB). Diawali dengan penyambutan mahasiswa baru yang dibimbing oleh Bapak Rektor Universitas Airlangga.

Di sana para mahasiswa baru akan lebih mengenal Universitas Airlangga. Pada tanggal 18 Agustus 2023 dimulainya materi Universitas Airlangga. Para mahasiswa baru akan di bagikan kelompok untuk memasuki kelasnya masing-masing. Di sana mahasiswa baru mulai berkenalan dengan para mahasiswa dari fakultas lain karena kelasnya yang diacak dengan fakultas yang berbeda. Materi yang disampaikan mengenai tentang pengembangan karakter mahasiswa, sejarah Universitas Airlangga, pengenalan organisasi kemahasiswaan dan kegiatan kemahasiswaan, materi keselamatan kerja.

[BACA JUGA: Semangat Mahasiswa Vokasi UNAIR dalam Membangun Negeri]

Maba ‘Dikenalkan’ dengan Ormawa

Kemudian pada tanggal 19 Agustus 2023 mulailah kegiatan materi ormawa universitas. Kegiatan ini menjelaskan mengenai pengurus ormawa. Majelis Perwakilan Mahasiswa (MPM), Dewan Legislatif Mahasiswa (DLM), Forum Komunikasi Mahasiswa (Forkom), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), 43 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). Berikut adalah pengurus ormawa di Universitas Airlangga, nanti akan di jelaskan mengenai beberapa kegiatan dari ormawa tersebut. Dan cara bagaimana cara mendaftar seperti UKM dan yang lain.

Selanjutnya kegiatan Panca Tirta Display UKM dan amerta candradimuka pada tanggal 21 – 22 Agustus 2023. Dalam kegiatan Panca Tirta Display UKM akan mengenalkan kegiatan berbagai jenis UKM UNAIR. Di sana nanti para mahasiswa akan melihat berbagai stand UKM, dan akan banyak jenis berbagai UKM yang menarik. Nanti para mahasiswa akan memilih UKM sesuai dengan minat dan bakat, serta akan di jelaskan mengenai kegiatannya dan mengenai magangnya.

‘Kawah’ Candradimuka Universitas Airlangga

Dalam Kegiatan candradimuka nanti akan di bagikan kelompok ksatria dan garuda yang akan diacak dengan fakultas lain. Kegiatan candradimuka ini nanti akan melaksanakan debat dengan mahasiswa dari garuda lain, tema yang dibawa nanti akan berbeda dengan kelas yang lain. Setelah itu nanti akan melaksanakan menjawab soal dari kakak PK garuda masing-masing, yang nantinya akan ditukarkan dengan mahasiswa lain. Lalu nanti di gedung kuliah bersama (GKB) akan dilaksanakan dengan menulis hal apa saja mengenai kakak PK-nya, dan akan dipajang di papan.

Pada tanggal 23 Agustus 2023 dengan dilaksanakan kegiatan PKKMB materi fakultas masing-masing. Kegiatan ini mahasiswa baru dari fakultas vokasi akan dilaksanakan di Kampus B. Nantinya akan di bagikan kelas sesuai dengan prodinya masing-masing. Materinya yang di bimbing oleh Dosen sesuai dengan prodinya, yang diawali dengan perkenalan dari mahasiswa baru. Ada juga materi yang akan dijelaskan oleh kakak tingkat sesuai dengan prodinya.

Dilanjutkan kegiatan PKKMB materi ormawa fakultas pada tanggal 24 – 25 Agustus 2023. Kegiatan ini nanti akan dijelaskan mengenai berbagai ormawa fakultas masing-masing. Berbagai kegiatan lain yaitu mengelilingi berbagai stand fakultas, dan nantinya juga akan ada berbagai penampilan seperti tari dan yang lainnya. Ada juga penampilan dari tiktokers dan berbagai keseruan yang lainnya.

Puncak Serangkaian Kegiatan PKKMB UNAIR 2023

Kegiatan yang terakhir yaitu penutupan PKKMB yang dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus 2023. Kegiatan terakhir yaitu yang nantinya para mahasiswa baru ada yang mengikuti senam pagi, dan ada juga yang jalan sehat dengan mengelilingi UNAIR. Dilanjutkannya penutupan yang di bimbing oleh Rektor Universitas Airlangga, dan menampilkan beberapa bakat dari mahasiswa baru. Setelah ditutupnya PKKMB diakhiri dengan penampilan band ternama Indonesia yaitu LYLA, yang diiringi beberapa lagu. Para mahasiswa baru sangat antusias dengan penampilan dari LYLA, hingga membuat kegiatan penutupan ini menjadi meriah.

Kegiatan ini diakhiri dengan berdoa bersama dan para mahasiswa mulai foto bersama dengan para kakak panitia.

***

Pembimbing : Athiyyah Khansa

Prodi : Perpustakaan

Pembimbing : Dessy Harisanty

Editor : Oky Sapto Mugi Saputro – Tim Branding Fakultas Vokasi

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!