VOKASI NEWS – Fakultas Vokasi melalui program studi D4 Manajemen Perkantoran Digital bersama Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan SDGs pada Senin 28 November 2022 melakukan opening ceremony Program SAIL Office Manajemen 2022 di hotel Suite Surabaya. Acara ini berlangsung Meriah karena diwakili oleh 5 Negara dari Indonesia, Malaysia, Yaman, Egypt dan Afghanistan. Program ini Dibuka langsung oleh Warek AMA Universitas Airlangga Prof. Dr. Bambang Sektiani Lukiswanto, DEA., DVM. Turut hadir juga jajaran Dekanat Fakultas Vokasi Prof. Dr. Anwar Ma’ruf, drh., M.Kes sebagai dekan Fakultas Vokasi dan Wadek I Dr. Tika Widiastuti., SE., M.Si dan Wadek II Dr. Imam Susilo, dr., Sp.PA(K)., FISCM., MIAP bersama Ketua SDGs Bayu Arie Fianto., SE., M.BA., Phd dan Pimpinan dan yang mewakili dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis serta semua dosen yang diundang turut meramaiakan rangkaian acara yang akan di laksanakan selama 5 hari kedepan sampai tanggal 3 desember 2022.
Dr. Rahmat Yuliawan., SE., MM., CHRM., CPM Asia., CPPS selaku ketua program studi D4 Manajemen Perkantoran digital sekligus selaku ketua pelaksana kegiatan ini mengatakan bahwa kegiatan seperti harus di lakukan secara berkesinambungan karena memberikan banyak dampak yang sangat positif. Kegiatan SDGs merupakan upaya bersama seluruh dunia untuk bersama sama membuat Bumi yang kita tinggali ini menjadi lebih baik dari berbagai aspek. Aspek langsung yang terdampak dalam kegiatan ini adalah Pendidikan Bermutu, pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi serta SDGs 16 dan 17 mengenai perdamaian, keadilan dan kelembagaan yang kuat serta kemitraan untuk mencapai tujuan.
Kegiatan SAIL yang di inisiasi oleh KPS D4 Manajemen Perkantoran Digital ini diikuti mahasiswa dan dosen dari berbagai negara. Mereka berkolaborasi dan melakukan pembelajaran mengenai hal hal yang akan dilakukan untuk membentuk karir di masa depan sehingga softskill mulai diasah sedari dini. Kolaborasi antar negara ini diharapkan kelak akan menjadi modal untuk menjadikan dunia ini menjadi lebih baik sesuai amanah yang diberikan oleh SDGs Centre UNAIR.
Peserta juga menikmati keindahan Indonesia dengan mengunjungi Bromo, kemudian tour de campus melihat seluruh fasilitas kampus dan juga berwisata kuliner. Adapun outcomes dari kegiatan ini adalah juga kolaborasi tahun 2023 antar dosen dan mahasiswa yang akan dilaksanakan bersama dengan komitment penuh dari kedua belah pihak.