VOKASI UNAIR

Seminar Ilmiah Kesehatan Ahli Laboratorium Medik (SIKLIK): Memperluas Pengetahuan dalam Pemeriksaan Patologi Anatomi

VOKASI NEWS – SIKLIK (Seminar Ilmiah Kesehatan Ahli Laboratorium Medik) telah sukses diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa D4 Teknologi Laboratorium Medik sebagai acara tahunan. Pada tahun ini, SIKLIK diadakan dua kali, yaitu SIKLIK Internasional pada tanggal 29 Juli 2023 dan SIKLIK Nasional pada tanggal 21 Oktober 2023.

SIKLIK Internasional dihadiri oleh lebih dari 300 partisipan secara daring, sementara SIKLIK Nasional dilaksanakan secara hibrida (daring dan luring). Tema utama seminar adalah “Memperbaiki Pengetahuan dan Meningkatkan Pemahaman dalam Pemeriksaan Sampel Patologi Anatomi”.

Pada SIKLIK Internasional, Professor Dr. Mohd. Nazil Bin Salleh, Ph.D, FRSB, FMIMLS dari Malaysia menjadi pembicara utama dengan mengangkat sub tema “Pengenalan Metode Terbaru dalam Pemeriksaan Patologi Anatomi sebagai Diagnosis Penyakit”. Beliau menjelaskan pentingnya memperbarui metode pemeriksaan patologi anatomi guna meningkatkan akurasi diagnosis penyakit. SIKLIK Internasional juga dihadiri oleh 17 mahasiswa internasional dari 2 benua, yang diharapkan dapat memperluas penyebaran ilmu mengenai patologi anatomi.

Pada Seminar nasional ini, terdapat dua pemateri yang memberikan wawasan dalam bidang patologi anatomi. Prof. Dr. I Ketut Sudiana, ALK., M.SI membawakan materi dengan sub tema “Penanganan Sampel yang Baik dalam Pemeriksaan Patologi Anatomi”, menekankan pentingnya kualitas sampel dalam pemeriksaan patologi anatomi agar hasilnya sesuai dengan kondisi sebenarnya.

Sementara itu, Dr. Imam Susilo, Sp.PA (K)., FISCM., MIAP sebagai pemateri kedua membawakan sub tema “Identifikasi Penyakit Kronis sebagai Langkah Awal Penegakan Penyakit”. Materi ini menjelaskan pentingnya langkah awal dalam mengidentifikasi penyakit kronis.

Acara ini telah menjadi platform yang berharga bagi para mahasiswa dan profesional di bidang laboratorium medik untuk memperluas pengetahuan mereka dalam pemeriksaan patologi anatomi. Dengan menghadirkan pemateri berkualitas dan topik yang relevan, Seminar Ilmiah Kesehatan Ahli Laboratorium Medik terus berkontribusi dalam pengembangan ilmu kesehatan.

Penulis: Denisa Rahma

Editor: Muhammad Duiqi Alfiansyah – Tim Branding Fakultas Vokasi Universitas Airlangga

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!