VOKASI UNAIR

GUEST LECTURER SERIES TLM Mengenal GeNose C19: Inovasi Teknologi Diagnosis COVID-19 dari Kampus untuk Masyarakat

VOKASI NEWS – Sabtu ( 19/06/21) Hima D3 Teknologi Laboratorium Medis mengadakan sebuah kuliah tamu dengan pembicara dr. M Saifudin Hakim, MSc., PhD beliau merupakan juru bicara Tim Pengembangan Genose C19 Universitas Gajah Mada. kuliah tamu ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa D3 TLM.

pada masa pandemi yang tak kujung membaik, banyak sekali alat untuk mendeteksi covid dan beragam jenis. Genose C19 ini adalah salah satu jenis alat yang memiliki tingkat akurasi mencapai 79 persen dalam waktu 2 menit pemeriksaan ini bisa menghasilkan hasil dari positif atau tidaknya seseorang terjangkit Covid-19. Genose C19 ini mengidentifikasi virus corona dengan cara mendeteksi Volatile Organic Compound (VOC). virus ini terbentuk lantaran adanya infeksi Covid-19 yang keluar bersama napas.

kuliah tamu ini bertujuan untuk memberikan wawasan menegnai teknologi diagnostic cepat, dikarenakan alat Genose 19 merupakan inovasi terbarukan yang memungkinkan deteks covid dalam waktu cepat. pada acara ini juga memiliki tujuan untuk audiensi dapat terinspirasi untuk penelitian dengan tujuan terapan.

harapan kedepanya setelah acara ini berlangsung, semakin banyak alat yang canggih dan cepat untuk mendeteksi Covid-19 dengan tingkat akurasi yang tinggi, dan semakin banyak yang terdeteksi positif dan ditangani dengan baik, semakin cepat juga angka Covid-19 di indonesia menurun.

Penulis : Bella Vionyta Putri

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!