VOKASI UNAIR

Duta Vokasi Tidak hanya Representasi Fakultas Vokasi Namun Ada Tanggung Jawab Moril yang Diemban

VOKASI NEWS – Duta merupakan seseorang yang menjadi representasi dalam bidang tertentu. Seseorang yang menjadi representasi dalam suatu bidang tentunya merupakan orang-orang pilihan. Tak terkecuali Duta Vokasi
yang dapat dikatakan representasi Mahasiswa Fakultas Vokasi Universitas Airlangga. Proses seleksi yang
panjang yang tak mudah ditempuh oleh para peserta Duta Vokasi yang saling mengeliminasi di tiap
tahapnya hingga pada akhirnya terpilih kesepuluh finalis yang nantinya tergabung dalam Paguyuban Duta
Vokasi Universitas Airlangga yang merupakan orang-orang terbaik dari yang terbaik didalam Fakultas
Vokasi.

“Fakultas Vokasi Universitas Airlangga merupakan miniatur Universitas” kalimat yang sering digaungkan
Prof. Anwar Ma’ruf selaku Dekan Fakultas Vokasi dalam setiap sambutan acara. Dalam sejarahnya progam
studi diploma berasal dari Fakultas Induknya masing-masing hingga pada tahun 2014 di merger menjadi
satu kesatuan dibawah naungan Fakultas Vokasi Universitas Airlanggga yang terbagi didalam tiga
departemen yakni Departemen Teknik, Bisnis, dan Kesehatan. Keberagaman disiplin ilmu yang berada di
Fakultas Vokasi tentunya menjadi tantangan dan peluang bagi setiap mahasiswa terkhususnya Duta
Vokasi yang menjadi wajah dari Fakultas Vokasi.

Menjadi Duta Vokasi banyak yang menyalahartikan sebagai kumpulan orang-orang yang berpenampilan
goodlooking sehingga dapat menarik perhatian banyak orang walaupun secara general memang peran
duta vokasi adalah mempromosikan dan membranding Fakultas Vokasi baik didalam kampus maupun ke
lingkungan luar kampus khususunya masyarakat luar. Namun lebih daripada itu seorang Duta Vokasi harus
cerdas dan berkarakter karena sebagai sosok representasi Fakultas Vokasi sehingga menjadi contoh
banyak mahasiswa.

Terlepas dari tugas pokok dan fungsi dari seorang Duta Vokasi, ada tanggung jawab moril yang diemban
dalam setiap personal Paguyuban Duta Fakultas Vokasi Universitas Airlangga sebagai sosok representasi
Fakultas Vokasi. Paguyuban Duta Vokasi berkewajiban menciptakan rasa kebanggan dan menularkanya
terhadap setiap mahasiswa fakultas vokasi sehingga didalam setiap personal mahasiswa muncul rasa
saling memiliki terhadap Fakultas Vokasi. Hal itulah yang selama ini belum begitu menyebar kedalam
setiap hati mahasiswanya sehingga rasa percaya diri masih belum begitu tumbuh. Selain itu, Keberagaman
disiplin ilmu yang berada di Fakultas Vokasi menjadi sebuah peluang dan potensi yang seharusnya diambil
mahasiswa vokasi untuk saling berkolaborasi untuk menciptakan sebuah karya.

Sehingga ada tanggung jawab moril dipundak setiap personil Paguyuban Duta Vokasi akan hal tersebut,
Campaign sederhana tetapi meluas sangat diperlukan untuk menggapai tujuan tersebut. Dengan
memaksimalkan media yang ada dan menciptakan pola komunikasi dalam penyebaran konten yang
efektif dengan ditopangan rancangan rencana yang terukur mencapai tujuan tersebut dirasa bukan
sesuatu hal yang mustahil untuk digapai.

Tentunya untuk memperbesar peluang keberhasilan tersebut perlu adanya kolaborasi antar elemen yang
berada di Fakultas Vokasi. Karena dirasa jika hanya dilakukan oleh Paguyuban Duta Vokasi sangat sulit
untuk digapai. Perlu adanya dukungan dari berbagai pihak mulai dari ormawa, stakeholder, ataupun
pimpinan Fakultas untuk dapat menciptakan sebuah ekosistem tersebut. Sehingga diharapkan mahasiswa
Fakultas Vokasi dapat berkolaborasi dalam menciptakan sebuah karya sehingga kedepanya karya yang
dihasilkan dapat bertumbuh secara eksponensial dari adanya ekosistem yang telah terbentuk.

 

Penulis: Faris Nur Afandi | Paguyuban Duta FV UNAIR 2020 (Mahasiswa MP 2019)

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!