VOKASI UNAIR

Pelayanan Taman Baca Masyarakat Bagi Anak dan Warga Sekitar

Pelayanan Taman Baca Masyarakat yang Digagas oleh Mahasiswa D3 Perpustakaan

VOKASI – Pelayanan Taman Baca Masyarakat (TBM) yang disediakan oleh Mahasiswa D3 Perpustakaan Fakultas Vokasi Universitas Airlangga.

Taman Baca Masyakat merupakat suatu lembaga/layanan yang berdiri ditengah-tengah masyarakat yang dikelola secara sederhana.

Tujuannya untuk memberikan suatu pelayanan membaca kepada masyarakat sekitar sebagai sarana pembelajaran guna meningkatkan minat baca pada masyarakat.

Pelayanan Taman Baca Masyarakat ini dapat mempromosikan kebiasaan membaca yang menyediakan ruang sebagai media membaca, berdiskusi, menulis, dan kegiatan lainnya.

Program tersebut dilengkapi dengan bahan bacaan, seperti buku, majalah, tabloid, surat kabar, komik, dan materi multimedia lainnya,

serta didukung oleh adanya sumber daya manusia yang bertindak sebagai motivator/pembimbing.

Kegiatan TBM ini sendiri merupakan salah satu pendidikan nonformal yang biasa dilaksanakan guna membantu masyarakat dalam rangka menumbuh kembangkan minat atau kegemaran membaca.

Tujuan Taman Baca Masyarakat

TBM ini menjadi sarana dalam peningkatan budaya membaca bagi masyarakat karena Taman Bacaan Masyarakat menyediakan bahan bacaan seperti buku, majalah dan masih banyak lainnya.

Hal ini bertujuan untuk menumbuhkan minat, kecintaan, kegemaran membaca, dan memberikan pengalaman belajar bagi masyarakatnya.

Dalam memenuhi peranannya sebagai sumber belajar yang dapat memfasilitasi pembelajaran seumur hidup,

TBM mempunyai fungsi sebagai tempat belajar dan mencari informasi yang dibutuhkan masyarakat,

baik mengenai masalah yang langsung berhubungan dengan masalah pendidikan maupun tidak berhubungan dengan pendidikan.

Tujuan lain dari taman baca masyarakat ini antaralain guna membangun dan meningkatkan minat baca masyarakat,

sehingga tercipta masyarakat yang cerdas dan selalu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Menjadikan sebuah wadah kegiatan belajar masyarakat untuk meningkatkan kemampuan literasi dan pemberantasan buta huruf,

di sisi lain masih banyak tujuan diadakannya taman baca masyarakat ini untuk menyebar luaskan virus gemar mambaca kepada masyarakat

baca juga: Perpustakaan Masyarakat TBM Jojoran 1 : Menghubungkan Komunitas dengan Sumber Informasi yang Beragam

Poin Penting Kesiapan Taman Baca Masyarakat

Hal utama yang harus diperhatikan ketika ingin mendirikan taman baca masyarakat yaitu sumber daya manusia dan beberapa ahli dalam bidangnya.

Adapun dalam hal ini agar TBM dapat berjalan dengan baik serta tenaga pelayanan harus memahami tentang dasar pengolahan TBM.

Memiliki kemauan dan kemampuan untuk melayani orang dengan ramah, sopan, teliti, tekun dan senang membaca,

Berpenampilan menyenangkan sehingga orang tidak segan bertanya atau meminta pertolongan.

Pandai bergaul sehingga orang merasakan dekat dan diperhatikan, memiliki ide bagus yang dapat menarik minat masyarakat agar mengunjungi TBM tersebut.

Kedua mencari lokasi yang strategis guna mempermudah anak-anak dan masyarakat untuk mengakses, menyediakan berbagai macam koleksi yang dapat menarik minat masyarakat seperti komik, novel, buku resep dan masih banyak lainnya,

membanun keanggotaan yang dimana struktur ini sangat penting untuk kelanngsungan TBM itu sendiri serta menambahkan beberapa acara berupa lomba, event untuk menarik minat masyarakat.

Mungkin beberapa hal itu saja yang menjadi poin utama guna mendirikan TBM Taman Baca Masyarakat,

dan harapan kedepannya semoga masyarakat dapat lebih gemar membaca sehingga kita dapat memjukan literasi di negeri kita.

***

Penulis : Arla Virtue

Editor : Tim Branding Fakultas Vokasi Universitas Airlangga 2023

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!