VOKASI UNAIR

Buku Bekas Menjadi Objek Bisnis yang Belakangan Ini Banyak Dilirik.

Ilustrasi toko buku bekas/file dari penulis

VOKASI – Buku bekas menjadi objek bisnis yang belakangan ini banyak dilirik.

Buku bekas dapat dibilang sebagai buku yang pernah dimiliki oleh pemilik sebelumnya atau penerbit maupun pengecer, biasanya juga perorangan maupun perpustakaan.

Adapun buku bekas ini biasa ditemui di pasar atau diberikan kepada toko barang bekas maupun toko buku bekas online.

Biasanya dijual pada harga sekitar setengah atau tiga perempat dari harga baru tergantung dengan kondisi buku yang ada.

Buku-buku yang terbilang langka dan lain-lain yang masih dalam permintaan atau sulit diperoleh mungkin dijual lebih dari harga tersebut.

Buku Bekas Banyak Dilirik

Beberapa toko buku baru yang ada juga menjual buku bekas dan juga beberapa toko buku bekas juga menjual buku yang baru.

Walaupun penulis atau penerbit buku tersebut tidak akan mendapat keuntungan dari penjualan buku bekas,

hal tersebut membuat buku-buku lama tetap dalam peredaran dan beberapa mudah ditemui.

Terkadang buku keluaran lama, unik dan langka, edisi pertama, antik, atau sudah tidak dicetak lagi dapat dengan mudah ditemui di toko buku bekas.

Terbitan bacaan sebuah buku mungkin masih bagus, diberi penanda atau marginalia, dan cocok untuk dibaca,

tetapi tidak untuk dikoleksi menunjukkan kurangnya nilai koleksi dalam perdagangan buku bekas,

sementara dinyatakan bahwa buku yang dalam keadaan yang cukup baik itu ditujukan untuk pembeli yang minat utamanya adalah untuk membaca buku tersebut.

Terbitan tersebut biasanya lebih murah dabandingkan dengan terbitan koleksi.

Langkah Pertama Memulai Bisnis Buku Bekas

Menentukan target pasar yang dimana hal ini menjadi poin pertama yang harus lebih dulu dipertimbangkan ketika akan menjalankan bisnis tersebut.

Genre buku apa yang rencananya ingin dijual, apakah buku dengan bahasa Indonesia atau bahasa asing?

Apakah ingin menjual buku materi pelajaran atau komik dan novel?

Hal tersebut tentunya harus ditentukan sejak awal Ketika ingin mulai menjalankan bisnis penjualan barang tersebut.

Sebab, ini akan memudahkan dalam proses pemilihan buku,

pembuatan konten yang menarik juga akan meanarik minat masyarakat hingga pemasaran bisnis tersebut dapat berjalan dengan baik.

Untuk melakukannya, pertama-tama mulai menyortir dulu buku-buku lama yang sudah ada.

Jika menemukan buku dengan genre yang dianggap bisa laku dan memiliki harga jual target pasar cukup besar, selanjutnya dapat mulai merapikan sumber ilmu tersebut.

Pemilihan Kualitas Buku

Pemilihan buku serta kualitas juga harus diperhatikan pastikan jika buku-buku yang akan dijual memiliki kondisi yang baik dan layak.

Jika memang terdapat kerusakan atau kondisi buku tidak 100 persen baik, maka tulis kondisinya sejujur mungkin baik dalam caption foto maupun kolom deskripsi.

Agar, calon pembeli tahu tentang kondisi buku bekas yang akan dibeli sehingga tidak merasa tertipu.

Selain itu, disarankan pula untuk menuliskan setiap kondisi detail buku dalam tingkat persentase.

Pemanfaatan Media Sosial

Memaksimalkan pemanfaatan media sosial yang dimana diera sekarang media sosial sangat berguna bagi pelaku bisnis online maupun offline guna mengiklankan apa yang mereka jual.

Dengan mengiklankannya melewati media social seperti Instagram, Twitter, Facebook, Tiktok dan masih banyak lagi.

Setelah membuat promosi yang cukup masif di sosial media,

langkah selanjutnya dengan membuka toko online di sejumlah marketplace yang ada Indonesia.

Dengan begitu, ini akan semakin mempermudah calon pembeli untuk mendapatkan buku yang dicari.

Calon pembeli juga dapat lebih mudah melihat bagaimana ulasan yang pembeli lainnya berikan.

Ulasan yang diberikan akan sangat dibutuhkan, sebab biasanya calon pembeli lebih suka ketika melihat ulasan dari pengguna lainnya sebelum melakukan pembelian/transaksi.

Dengan begitu kita dapat mengembangkan lagi bisnis yang telah dibuat dan mengajak seluru masyarakat lebih gemar membaca karena membaca adalah jiwa bangsa.

baca juga: Popularitas Buku sebagai Sumber Informasi Diera Kemajuan Teknologi Masa Kini

***

Penulis: Arla Virtue Ramadhan

Editor: Tim Branding Fakultas Vokasi Universitas Airlangga 2023

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!