VOKASI UNAIR

Adhibarata Competition of Veteriner Sukses Digelar Sebagai Peringatan Dies Natalis Prodi Teknologi Veteriner Ke-28

VOKASI NEWS – ACOV atau Adhibarata Competition of Veteriner merupakan kumpulan kegiatan lomba-lomba menjelang dies natalis Teknologi Veteriner sebagai puncaknya. ACOV mengadakan berbagai macam lomba berskala nasional. Lomba yang diadakan antara lain essay, poster dan mobile legend. Kegiatan lomba dilaksanakan secara online. Setelah lomba selesai, kegiatan akan berlanjut dengan acara Adhibarata atau malam puncak Dies Natalis Teknologi Veteriner ke-28 di BG Junction pada tanggal 12 November 2023.

Rangkaian Adhibarata Competition of Veteriner (ACOV) 2023

ACOV dimulai dengan diadakannya tiga macam lomba, yaitu essay, poster dan mobile legends. Ketiga lomba diadakan secara online. Peserta dinilai antusias dalam mengikuti lomba yang tersedia. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya karya essay dan poster yang telah dikumpulkan. Tidak hanya essay dan poster, para peserta juga turut bersaing secara kompetitif melalui lomba mobile legends yang diadakan di tanggal 4-5 November 2023.

Seluruh tim bersaing dengan sengit untuk memperoleh gelar juara. Setelah semua kegiatan selesai dan seluruh pemenang telah diberikan uang pembinaan, maka kegiatan lomba ACOV akan ditutup dan berlanjut ke malam puncak Adhibarata atau dies natalis Teknologi Veteriner di BG Junction pada tanggal 12 November 2023

Dies Natalis Prodi Teknologi Veteriner Ke-28

Acara dimulai pada pukul 15:30 WIB di BG Junction, L2 Multifunction Star 2. Turut hadir para jajaran dosen dan tendik dari program studi Teknologi Veteriner. Acara diawali dengan pemberian sambutan oleh KPS prodi, Wakil Dekan 1 Vokasi Universitas Airlangga, serta Ketua Pelaksana acara.

Sesi pemotongan tumpeng | Sumber: Dokumentasi Pribadi

Setelah sesi sambutan, acara dilanjut dengan sesi pemotongan tumpeng oleh KPS prodi dan Pembina HIMA D-IV Teknologi Veteriner.Acara juga dimeriahkan dengan pentas seni yang dibawakan oleh angkatan 2022 dan 2023. Acara juga diisi dengan sesi sharing alumni yang bertujuan untuk menambah wawasan serta memberikan gambaran tentang kehidupan setelah lulus kuliah. Acara kemudian diakhiri dengan sesi tukar kado dan foto bersama oleh seluruh hadirin yang mengikuti acara.

Sharing Session with Alumni | Sumber: Dokumentasi Pribadi

Dengan pertambahan usia program studi Teknologi Veteriner ini, diharapkan dapat membuat program studi ini menjadi lebih baik lagi, serta dapat menarik peminat yang lebih banyak untuk mengambil jurusan ini. Diharapkan pula, program studi ini dapat mencetak lulusan-lulusan yang berprestasi dan berguna bagi bangsa dan negara.

Penulis: Dimas Rizki Mitrananda

Editor: Muhammad Duiqi Alfiansyah

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!