VOKASI UNAIR

Kegiatan Harian “Ramadhan Berseri (Bersih Iman dan Diri)”

VOKASI NEWS – Ramadhan adalah bulan suci yang sangat dinantikan oleh umat Muslim di seluruh dunia. Selama bulan ini, orang-orang berpuasa, membaca Al-Quran, dan beribadah dengan lebih giat daripada biasanya.

“Ramadhan Berseri (Bersih Iman dan Diri)”

Di Program Studi D3 Keperawatan, terdapat sebuah kegiatan harian yang diberi nama “Ramadhan Berseri (Bersih Iman dan Diri)” yang bertujuan untuk meningkatkan kecintaan individu membaca Al-Quran serta meningkatkan ukhuwah islamiah antara mahasiswa, dosen, tendik, dan masyarakat umum.

Kegiatan harian ini terdiri dari empat acara, yaitu Tadarus ODOJ-One Day One Juz, kajian kitab kuning, sholat jama’ah dzuhur dan ashar, serta tarawih bersama.

One Day One Juz

Pertama, Tadarus ODOJ-One Day One Juz adalah bentuk kegiatan yang dilakukan oleh seluruh anggota HIMA D-III Keperawatan Divisi Sosial Masyarakat dan diikuti oleh semua mahasiswa. Kegiatan ini dilaksanakan pada waktu ngabuburit dengan Airvorse dari pukul 16.30 hingga 17.20 WIB.

Kajian Kitab Kuning

Selanjutnya, kajian kitab kuning juga diadakan setiap harinya pada pukul 13.00 hingga 14.00 WIB dengan narasumber dari Dosen D-III Keperawatan Fakultas Vokasi Universitas Airlangga, Ustadzah Hafna Ilmy Muhalla. Kitab yang dijadikan acuan dalam kegiatan ini adalah Bidayatul Hidayah. Kegiatan ini bertujuan memberikan motivasi bagi umat muslim agar semakin giat meraih pahala, pengampunan, serta rida dari Allah SWT.

Sholat Berjamaah

Berikutnya, sholat jama’ah dzuhur dan ashar juga diadakan setiap harinya untuk seluruh Civitas Akademik D-III Keperawatan Universitas Airlangga. Kegiatan ini dilakukan sebisa mungkin pada saat adzan telah tiba. Karena, pada bulan Ramadhan sholat berjamaah dan dilakukan secara tepat waktu akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda serta harus dilakukan untuk semua umat Islam.

Tarawih Bersama

Terakhir, tarawih bersama adalah suatu bentuk kegiatan yang dilakukan oleh seluruh anggota HIMA D-III Keperawatan Divisi Sosial Masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 19.00 hingga 19.30 WIB. Sholat tarawih berjamaah akan diikuti oleh seluruh Civitas Akademik D-III Keperawatan Universitas Airlangga agar dapat mempererat kebersamaan dan mendapat pahala yang berlipat ganda.

Penulis: Muhammad Duiqi Alfiansyah

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!