VOKASI UNAIR

Setelah Sukses dan Hadiri Farewell Student Inbound, Mahasiswa UKM Pulang Kampung dengan Pengalaman Baru

VOKASI NEWS – Jumat, (22/9/2023), delapan mahasiswa Program Studi D-IV Fisioterapi dari Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM) hadir pada acara Farewell Student Inbound. Acara diselenggarakan di Ruang Rapat Pimpinan 2 Fakultas Vokasi Universitas Airlangga (FV UNAIR).

Setelah menjalani program studi dan magang selama satu bulan di Indonesia, para mahasiswa ini akan kembali ke Malaysia. perpisahan ini merupakan momen terakhir untuk menyampaikan pengalaman mereka selama program studi.

Sebagai bagian dari mereka, telah mengikuti berbagai kegiatan di berbagai industri, mulai dari rumah sakit, yayasan anak cacat, dan klinik. Mereka tidak hanya menghadiri kelas teori tetapi juga praktikum untuk mengasah keterampilan mereka. Selama di Indonesia, mahasiswa inbound juga berkesempatan untuk mengenal budaya lokal dan mengikuti kegiatan kemahasiswaan di Program Studi D-IV Fisioterapi.

Dalam farewell student inbound ini, para mahasiswa mempresentasikan kegiatan yang telah mereka lakukan selama program studi, terutama terkait dengan kegiatan terapi yang mereka lakukan di enam tempat yang berbeda. Tidak hanya itu, mereka juga berbagi pengalaman menemui berbagai kasus dan memberikan penanganan yang berbeda-beda. Mereka menyebutkan pula, perbandingan kasus-kasus yang ada di Indonesia dengan kasus-kasus di Malaysia serta penanganannya.

Prof. Dr. Tika Widiastuti. SE., M.Si., sebagai Wakil Dekan Fakultas Vokasi UNAIR, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Universitas Airlangga.

“Saya mewakili pimpinan fakultas, mengucapkan banyak terima kasih atas kepercayaan memilih Universitas Airlangga. Semoga apa yang telah dilakukan dapat memberi manfaat yang sangat besar serta menjadi awal yang baik untuk bersinergi, bekerjasama dengan UKM,” sambut Prof. Tika.

Dengan berakhirnya program studi ini, para mahasiswa Fisioterapi UKM kembali ke kampung halaman dengan membawa pengalaman dan pengetahuan baru. Mereka telah menjadi bagian dari komunitas UNAIR dan meninggalkan jejak yang berarti selama waktu mereka di Indonesia. Semoga keberhasilan program studi ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masa depan mereka dan kerjasama yang lebih erat antara UKM dan UNAIR.

Redaktur Pelaksana: Zhafirah Ratu Rania

Penulis: Muhammad Duiqi Alfiansyah

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!