VOKASI UNAIR

Fakultas Vokasi UNAIR Menyelenggarakan Berbagai Jenis Lomba, Daftarkan Dirimu Segera!

Poster Gebyar Vokasi Happy and Healthy

PENGUMUMAN – Gebyar Vokasi Happy and Healthy Bebas Asap Rokok merupakan agenda Fakultas Vokasi Universitas Airlangga

Bertujuan untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional 2023, Fakultas Vokasi Universitas Airlangga menyelenggarakan sejumlah kegiatan yang dikemas dalam ajang kompetisi. Ada tiga lomba yang diselenggarakan oleh Fakultas Vokasi, diantaranya ialah karya ilmiah, poster, dan videografi.

Lomba karya ilmiah bisa diikuti oleh pelajar SMA/SMK didampingi guru, juga dapat diikuti oleh mahasiswa bersama dosen pembimbing. Biaya registrasi lomba karya ilmiah ialah sebesar dua puluh lima ribu rupiah setiap tim. Ada pula lomba poster yang bisa diikuti oleh pelajar SMA/SMK. Dapat pula diikuti oleh mahasiswa, tenaga kependidikan, dan dosen. Biaya yang harus dikeluarkan untuk mengikuti lomba tersebut ialah sebesar dua puluh lima ribu rupiah per karya. Mengikuti perkembangan teknologi dan informasi digital, Fakultas Vokasi UNAIR juga mengadakan lomba videografi. Lomba tersebut bisa diikuti oleh pelajar SMA/SMK, mahasiswa, tenaga kependidikan, dan dosen. Peserta harus membayar sebesar dua puluh lima ribu rupiah untuk mengikutinya. Total hadiah lomba “Gebyar Vokasi Happy and Healthy” mencapai jutaan rupiah.

Timeline Kegiatan
  • Karya Ilmiah

Pendaftaran: 25 Oktober – 07 November 2023

Pengumpulan karya: 08 – 09 November 2023

Penjurian karya: 10 – 13 November 2023

Grand final dan technical meeting: 14 November 2023

Presentasi grand final: 16 November 2023

Pengumuman pemenang: 17 November 2023

  • Poster dan videografi

Pendaftaran: 25 Oktober – 12 November 2023

Pengumpulan karya: 6 – 12 November 2023

Pengumuman pemenang: 17 November 2023

Pendaftaran bisa dilakukan dengan cara mengisi link berikut: https://linktr.ee/hknfakultasvokasi2023

***

[BACA JUGA: TAXCUP 2023, Kemenangan Spektakuler dan Semangat Olahraga]

Share Media Sosmed

Pilihan Kategori

Name Link
Form permohonan peliputan, publikasi dan penerbitan
Panduan Prosedur Peliputan
Panduan Penulisan Artikel

Pastikan karya kamu sesuai panduan yang ada ya voks, tetap semangat!